Skip to main content

Posts

Showing posts from August, 2015

HIDUP ITU BUTUH PERJUANGAN

Tujuan saya menulis artikel ini hanya untuk memberikan semangat kepada teman seperjuangan yang merasa dirinya mungkin belum bisa mencapai apa yang ingin diraih.kadang-kadang kita merasa upah yang akan didapat tidak sesuai dengan resiko pekerjaan yang akan dilakukan.karena keadaan dan tuntutan hidup kita harus mengerjakanya.apalagi pada zaman yang semakin maju yang kita rasakan sekarang ini.yang semakin hari pekerjaan manusia sekarang dikerjakan menggunakan mesin.jadi tenaga manusia tidak banyak di butuhkan.makanya banyak yang menjadi pengangguran. Nah jadilah orang yang selalu mengikuti perkembangan zaman.tuntutlah ilmu yang bermanfaat,karena dengan banyak memiliki ilmu mungkin kita bisa mengambil kesempatan untuk menjadi yang lebih baik lagi. Hidup di dunia ini hanya sementara teman,tak ada yang abadi.tetap bersyukur dengan apa yang telah didapat.kalau untuk yang namanya ilmu jangan pernah bersyukur ya teman,selalu belajar untuk menjadi yang lebih baik. Terima kasih telah mel...

CARA PEMASANGAN KABEL JARINGAN UTP RG45

Belajar service cek disini teman "  BERMACAM SERVICE ELEKTRONIK Siang teman. Kali ini hobi elektronik akan berbagi ilmu tentang cara memasang kabel UTP RG45.dalam pemasanganya ada dua cara tetapi fungsinya sama yaitu mengkoneksikan komputer dengan perangkat lainya,seperti modem,hub,atau komputer server. Siapkan bahanya : - kabel UTP - kepala RG45 - tang krimping. Setelah bahanya sudah lengkap langsung saja kita praktekan. Kupas kulit kabel UTP menggunakan pisau yang ada di tang crimping.jangan sampai kabelnya ikut terkelupas ya.susun kabel berdasarkan warnanya. Susunan kabel straight : Ujung 1 - putih orange                - orange                - putih hijau                - biru                - putih biru                - hijau         ...

TIPS DAN TRIK CARA CEPAT MENGANALISA KERUSAKAN ELEKTRONIK

Selamat datang pada blog sederhana ini ya sobat,kesempatan kali ini hobikuelektronik ingin berbagi tentang cara cepat supaya kita dapat mengetahui kerusakan sebuah alat elektronik. Setiap teknisi elektronik yang sudah senior maupun yunior memiliki langkah yang berbeda saat melakukan pengecekan kerusakan namun tujuanya sama.Yang dibagikan disini mungkin bisa menambah referensi sobat dalam memperbaiki alat elektronik. Sebenarnya langkah pertama yang harus dilakukan kita harus mengetahui fungsi dari perangkat elektronik tersebut,apa penyebab kerusakanya,yang lebih bagus lagi kita tahu fungsi dari setiap bloknya jadi kita bisa langsung mengerjakan blok yang rusaknya saja tanpa harus mengecek semua blok. Misalnya saja DVD mati total. Kita tidak perlu mengecek MPEGnya,pemutar DISC dan rangkaian lainya yang perlu di cek itu bagian power suply karena rangkaian inilah yang bertugas untuk memberi tegangan ke rangkaian yang lain. Kurang lebih seperti itu tipsnya,kalau dibawa ke tuk...

cara bongkar hp samsung GTS6810

Setiap melakukan perbaikan atau service sebuah perangkat elektronik mau tidak mau kita harus melakukan pembongkaran perangkat tersebut.supaya kita lebih leluasa melihat apa problem sebenarnya. Yang namanya membongkar itu juga membutuhkan kehati-hatian yang tinggi.yang penting jangan sampai lecet ya teman. Disini saya akan memberikan tentang cara membongkar hp samsung GTS6810. langkahnya : - perhatikan posisi semua bautnya,lalu buka menggunakan obeng khusus untuk membuka hp tersebut. - congkel secara hati2 sekeliling hp tersebut menggunakan obeng pipih. Setelah semua sudah terasa terlepas dari tulangnya buka dengan perlahan.lihat gambar diatas. ni socket lcdnya,apabila lcdnya rusak kita bisa langsung menggantinya. Saya rasa untuk untuk tahap pembongkaran hp samsung GTS6810 sudah cukup sampai disini. Semoga bermanfaat bagi semua. Terima kasih... Service lainya cek disini "  service elektronik rumahan  " Wassalam.

reset hp samsung GTE1080F

Assalamualaikum... Kesempatan kali ini saya akan berbagi ilmu tentang cara mereset hp samsung GTE1080F.Mengapa hp perlu di reset ulang? Biasanya yang melakukan reset ini adalah hp yang sering error dan tidak lagi mengetahui password hp tersebut,apakah sobat mengalami masalah seperti ini,coba cara ini dan semoga hp samsung GTE1080F sobat akan kembali normal seperti semula.Ingat setiap melakuka reset ulang ada baiknya melakukan pembackupan data terlebih dahulu,karena setiap mereset pasti semua data dan settingan akan hilang. Nah berikut tentang langkah-langkahnya dibawah ini. Ikuti langkahnya : - hidupkan hp samsung sobat - lalu tekan *2767*3855# - lalu pilih yes / call Akan terjadi restart pada hp tersebut tunggu sampai proses selesai.Setelah selesai hp akan hidup seperti biasanya. Semua data yang pernah di setting atau disimpan akan hilang dan hp akan kembali seperti hp yang baru lagi. Selamat mencoba... Service lainya : service alat elektronik rumahan ...

RESET LENOVO A390

Bagi sobat yang memiliki hp android lenovo a390 mengalami problem pada software hp tersebut mungkin langkah dibawah ini bisa dilakukan. Reset hp lenovo a390. Dalam melakukan reset kembali ke pengaturan pabrik ada dua cara untuk melakukanya dan saya sudah mempraktekkanya dan yang tentunya berhasil,berikut uraianya dibawah ini. - masih bisa masuk ke MENU - tidak bisa masuk ke MENU karena tidak tahu pasword. Langsung ke pembahasan pertama . - masih bisa masuk ke MENU. Pilih : menu pengaturan -> cadangkan dan atur ulang -> pengaturan ulang data pabrik. Tunggu sampai proses selesai.lenovo kita kembali seperti baru lagi. Perlu kita ketahui apabila kita melakukan reset ulang semua data file,aplikasi,game,foto,music dll yang tersimpan di memory internal akan hilang.maka lakukan pembackupan data terlebih dahulu. - tidak bisa masuk ke MENU karena lupa pasword. Cara yang kedua ini adalah dengan menekan tombol. Ikuti langkahnya : " battery harus dalam ke...

CURAHAN HATI TEHKNISI DENGAN MODAL SKIL,SUKSES?

Assalamualaikum.. Sebelum saya menulis artikel ini,tidak ada niat sedikit pun untuk menyinggung dan jika sobat merasa saya minta maaf... Ini hanya curahan hati kecil yang mungkin bisa diambil hikmahnya. Ketika seseorang melihat orang lain sukses,pasti dalam hatinya ia juga ingin menjadi sukses.kata sukses itu memiliki lawan kata yaitu gagal.itu sudah merupakan garis tuhan.kalau tidak sukses berarti gagal,kalau gagal berarti sukses yang tertunda. semua orang borlomba dalam menimba ilmu,supaya masa depan cerah,memang benar dengan ilmu kita bisa menikmati dunia ini. Jadi bagaimana punya ilmu tidak punya materi? Hidup didunia ini akan terasa sempurna kalau kita memiliki keduanya  hal tersebut ILMU dan HARTA. akan tetapi kebanyakan orang hanya memiliki satu dari antara dua itu. Intinya dari semua itu adalah tetap bersyukur kepada tuhan karena masih memberikan kita kesempatan untuk hidup.Berikan yang terbaik dalam melakukan suatu hal,jika kamu melakukan sesuatu ingat kal...

service pompa air

Selamat datang lagi sobat pada blog sederhana ini,dan dengan kehadiran blog ini semoga dapat bermanfaat bagi sobat sekalian. Nah pada kesempatan kali ini hobikuelektronik akan berbagi pengalaman tentang jenis dan bagian kerusakan pada mesin pompa air. Dengan hadirnya mesin pompa air ini banyak memberikan manfaat bagi kita sebagai penggunanya karena dengan adanya mesin ini kita tidak perlu lagi menimba untuk mendapatkan air. Nah..bagaimana kalau mesin pompa air kita mengalami kerusakan?kerusakan disini banyak kemungkinan sobat jadi kita uraikan berdasarkan fungsi masing-masing rangkaian. Disini saya akan berbagi tentang langkah awal dalam menganalisa kerusakanya sebelum kita bawa ketempat service. Berikut uraian tentang Jenis kerusakan yang biasa dialami mesin pompa air : - Mati total - Putaran kipas berat - Mesin berdengung - Air hanya berbuih - Dll Disini saya bagikan tentang kerusakan mesin pompa air secara garis besarnya saja. - Mati total Untuk mati total,l...

penggunaan kabel RCA di dvd,vcd dll.

Selamat datang sobat pada blog sederhana kita ini.Semoga dengan adanya blog ini dapat menambah wawasan kita tentang dunia elektronik. Pada kesempatan kali ini postinganya berbagi tentang penggunaan kabel RCA,yang biasanya kabel ini dilihat di belakang tv kita yang berfungsi sebagai penyambung antara alat elektronik yang satu dengan yang lain.Sebagian yang sudah tahu mungkin tulisan kali ini tidak bermanfaat,tapi saya berbagi ini hanya untuk yang belum tahu saja. Jangan anggap sepele ya sobat,karena ini terjadi pada diri saya,begini sedikit ceritanya, Pada saat itu saya ingin menampilkan dvd saya ke tv,karena ngak tau fungsi dari setiap slot,hasilnya dvd tidak mau tampil ke tv dan lebih hebatnya lagi ada kepikiran kalau slot dvd saya yang rusak. Setelah cek sana sini dan akhirnya saya menemukan jawabanya,ternyata ngak ada rusak sama sekali pada slot dvdnya.Kalau dipikir memang remeh masalah tersebut,tapi bisa buat sakit kepala juga.             ...

mesin cuci putaran pengering berat

Selamat datang lagi sobat sekalian...dan semoga kita dalam keadaan sehat..aminn... Pada kesempatan kali ini hobikuelektronik akan berbagi lagi tentang mesin cuci yang putaran pengeringnya berat,sebenarnya banyak penyebab mesin cuci pengering tiba-tiba berat.Nah kenapa saya mengambil topik ini karena kemarin dapat job ini,ya lumayanlah ketimbang duduk diam dirumah. Nih gambar mesin cucinya yang akan diperbaiki pengeringanya. Untuk semua mesin cuci system pengerjaan sama saja yang membedakanya hanyalah pada tombol indikator,ada mesin cuci menggunakan system analog dan ada juga yang digital. Seperti biasa ya sobat setiap sebelum melakukan perbaikan alat elektronik kita harus tes menghidupkanya dahulu tujuanya untuk memastikan kerusakanya,dan keuntungan lainya kita bisa lebih cepat dalam pengerjaanya karena sudah mengetahui bagian mana yang harus dikerjakan. Nah selanjutnya baru ke tahap perbaikanya.Buka semua baut mesin cuci di belakang mesin terlebih dahulu supaya dinamo peng...

hidupkan dvd mcb langsung balik

Kembali lagi sobat sekalian semoga kita dalam keadaan sehat.amin.. Tujuan saya menulis artikel ini untuk menambah pengetahuan sobat tentang dunia service elektronik.Karena dengan sedikit tahu lebih baik daripada tidak mengetahui sama sekali. Pada pembahasan kali ini hobikuelektronik akan lebih memfokuskan berbagi pengalamanya tentang dvd kita on kan MCB listrik di rumah kita langsung balik.Nah seperti itulah jenis kerusakan yang dikeluhkan oleh tetangga sebelah rumah,karena ia tidak mengerti dunia elektronik jadi ia mempercayakanya kepada saya untuk memperbaiki DVD nya dan tentunya karena ia percaya kalau saya punya sedikit ilmu tentang dunia service alat elektronik. Langsung saja ke pokok permasalahanya ya sobat.. Biasakan sebelum membongkar alat elektronik yang ingin kita perbaiki lakukan tes hidupkan dahulu pada alat tersebut tujuanya hanya untuk memastikan kerusakanya. Nah untuk jenis kerusakan seperti kasus MCB balik saya rasa ngak perlu takutnya MCB kita juga balik nanti...

menggunakan multi ukur arus adaptor dan battery

Cara menggunakan multi untuk mengukur tegangan DCV.disini saya menggunakan multi analog bukan yang digital alangkah bagusnya kalau kita menggunakan yang digital karena pada multi yang digital akan menampilkan angka pada layarnya pada saat melakukan pengukuran. Beda dengan yang analog pada layar multi kita hanya melihat penempatan jarum pada saat pengukuran dan itupun kita harus tahu tentang skala mana yang digunakan pada layar multi. Namun kedua multi tersebut dapat digunakan. langsung ke topik pembahasan.. Sebelum melakukan pengukuran kita harus mengetahui keluaran pada perangkat yang akan kita ukur. Misalnya saja adaptor,pada adaptor itu ada keluaran 12v dan 24v dc yang tentunya sesuai kebutuhan pada alat elektronik. Jadi bagaimana cara mengukur tegangan Vdc tersebut dibawah saya uraikan : Pada multi terdapat beberapa skala dalam pengukura,karena yang mau diukur adalah Vdc kita pilih skala yang Vdc juga. -  ACV untuk pengukuran arus listrik - Ohm untuk pengukuran ko...

cara menggunakan multimeter ukur aliran listrik

Selamat datang pada blog sederhana ini sobat... Sebelumnya saya pernah berbagi tentang  MENGUKUR ARUS DCV DENGAN MULTIMETER . Kali ini hobikuelektronik.blogspot.com ingin berbagi pengalaman tentang cara pengukuran arus AC listrik PLN dengan menggunakan alat ukur multimeter. Sebagai bahan pengetahuan daya watt dari listrik PLN yaitu sebesar 220Vac pernah juga daya keluaran dari listrik PLN 110 Vac namun karena permintaan dan kebutuhan masyarakat semakin meningkat sebab itulah dayanya dinaikan menjadi 220Vac,begitulah lebih kurang sebab daya dari listrik PLN dinaikan. Nah..Setelah kita mengetahuinya daya keluaranya baru kita bisa menentukan skala berapa yang akan kita gunakan pada multimeter tersebut. Ingat ya sobat,Jangan pernah menyentuh jarum multi dan kawat stop kontak sewaktu kita melakukan pengukuran jadi harus berhati-hati dan teliti tentang posisi tangan kita. Selanjutnya ke tahap pengukuran: Pilih pada multi di skala ACV 250 mengapa harus 250 kan masih ada skala...

service remote cek infra red

Saling berbagi ilmu... Zaman sekarang adalah zaman modern,rata-rata semua alat elektronik sudah memakai yang namanya remote ini,ntah itu televisi,DVD,speaker aktif dll.jadi saya tidak perlu lagi untuk menjelaskan apa itu remote,karena sudah sering kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Tampilan gambar diatas adalah jenis remote tv china,fungsi semua jenis remote itu sama pengendali jarak jauh. Kenapa setiap remote tv itu ngak berfungsi ke tv merk lainya? Jawabanya karena perbedaan IC yang ditancapkan di remote dan tv tersebut,tapi kalau merknya sama itu bisa digunakan contoh tv LG 14" pakai remote tv LG 21" itu bisa digunakan karena masih satu perusahaan atau memiliki ic yang sama. Lanjut ke pembahasan.. Kerusakan remote itu biasanya tidak fatal karena memiliki sedikit komponen didalamya.kerusakan yang biasa terjadi lampu infrared lepas atau patah,ada jalur yang putus dll.solusinya cek fisik remote kita. Untuk membuka cassing remote,pada remote ada yang m...

service blender bau gosong

Berbagi itu banyak pahalanya... Kesempatan kali ini saya akan memberikan ilmu tentang bagaimana cara memperbaiki blender yang berbau gosong alias seperti ada yang kebakar didalamnya. Mungkin kita pernah mengalaminya tapi karena tidak memiliki ilmunya jadi kita bawa ke tukang service elektronik saja bagi yang punya uang,yang ngak punya uang lebih gimana? Disini saya berbagi pengalaman tentang blender tersebut... Lihat gambar blender dibawah ini. Nah untuk langkah selanjutnya kita lakukan pembongkaran.Cara membuka cassing atau rumahnya setiap blender itu berbeda-beda.Yang terpenting perhatikan posisi setiap bautnya. Setelah kita lakukan pembongkaran cek dengan teliti apa sebab blender tersebut berbau hangus,disini saya menemukan switch on off yang memiliki capasitas atau nilai yang bentuk fisiknya sudah terbakar.jadi saya langsung pergi membelinya dengan membawa contoh barang rusaknya otomatis di toko elektronik yang jual sparepart harganya juga tidak terlalu mahal. sa...

service hp problem microphone

Selamat siang teman.. Pada kesempatan kali ini saya akan berbagi ilmu tentang cara menservice hp problem suara atau microphone.banyak sekali saya dengar tentang problem seperti ini. " kok hp saya suara saya tidak didengar sama orang yang saya telpon,tapi suara orang yang saya telpon terdengar jelas oleh saya" Nah karena alasan itulah saya menulis artikel ini untuk membantu... Disini saya praktekan NOKIA 1600. Langsung saja kita bongkar hp tersebut dengan menggunakan obeng,sebelum melakukanya perhatikan posisi setiap bautnya.Setelah bautnya terbuka sisihkan tempat lain supaya baut tersebut tidak hilang.Buka cassing hp secara perlahan supaya pengunci dari socket cassingnya tidak patah. Setelah cassing hp terbuka lihat posisi microphone hp tersebut,lalu keluarkan microphone yang lama dengan microphone yang baru. Lihat gambar diatas untuk posisi microphone yang akan kita tukar dengan microphone yang baru, Setelah kita melakukan perganti...

service charger hp

Service charge hp sendiri.. Kali ini saya akan memberikan sedikit ilmu yang saya miliki,yaitu bagaimana cara untuk memperbaiki charger hp kita yang rusak.memang sih untuk harga charger hp itu terjangkau,kalau rusak ya beli baru la,itu sih kata orang yang punya uang,coba lagi ngak punya uang? Nah untuk itu lah saya ingin membantu walaupun tidak dengan uang. Langsung ke pembahasan.. Charger hp itu memiliki keluaran daya 5 vdc,0,15 ampere,itu keluaran daya charger yang saya miliki,mau detailnya lihat di body charger masing-masing.untuk vdc nya saya rasa sama saja,yang membedakanya bisa saja ampere,karena untuk battery hp yang besar memiliki ampere yang lebih besar lagi. Untuk jenis kerusakanya yang sering terjadi itu saya rasa hanya arusnya ngak masuk atau ngak bisa ngecas ke hp. Charger hp langsung kita bongkar,cek fisik setiap komponen apakah ada ganjil seperti kebakar atau yang lain, Komponen yang sering rusak lihat gambar,tapi kalau dengan cek fisik belum ok j...

service speaker aktif

Selamat malam,terima kasih telah berkunjung kesini,pada kesmptan kali ini saya memberikan sedikit ilmu bagi pemula yg ingin belajar tentang elektronika lumayanlah daripada bawa ke bengkel klu bisa service sendiri kenapa tidak.. Topik pertama tentang speaker aktif Setiap rangkaian speaker aktif pasti memiliki tr final didalamnya,ada banyak macam untuk tr final ini..lihat gambar Biasanya pada speaker aktif yg suaranya kurang sempurna biasanya tr finalnya inilah yg mengalami kerusakan.untuk menyempitkn bgian kerusakan kita harus mengetahui antara bagian R speaker dan L speaker,karena untuk jenis speaker aktif stereo mmiliki itu,jadi dri itu lh kita dpat mngetahui atau mmpersmpit pncarian krusakan.hal pertama yg hrus kita cek adlh TR finalnya dlu baru ke bagian komponen pendukungnya sperti resistor,transistor dll. Cukup segini dulu untuk speaker aktifnya klu ada waktu saya akan bahas tentang dvd mati total lengkap dengan gambarnya juga... Cara mudah merakit speaker a...

cara mudah merakit speaker aktif

Merakit speaker aktif itu gampang asal ada niat kita untuk mencari ilmunya. Disini saya akan menjelaskan bagaimana caranya : Siapkan alat kerja kita seperti solder,timah solder dll,sediakan juga perangkat speaker aktifnya yang akan kita rakit seperti: - Tone control Mono - Rangkaian ampli SX-200 mono  - Travo CT - Rangkaian power suply dengan dua keluaran 24v dan 12v. - kabel secukupnya. Semua perangkat diatas bisa kita beli di toko elektronik yang menjual sparepart elektro  tentunya,soal harga sesuai keinginan dan kantong kita ya.. Langsung saja ke tahap perakitanya ya.. * siapkan travo.. Travo ada beberapa macam ada CT dan ada yang non CT tentunya sesuai kebutuhan. Disini saya menggunakan travo CT karena sesuai dengan rangkaian ampli saya.solder kabel untuk arus listriknya di NOL dan 220. * tahap selanjutnya siapkan rangkaian power suply yang berfungsi sebagai peubah  arus AC menjadi DC.kita rakit travo dan rangkaian po...